• 021-31-118-118
  • info@idaqu.ac.id
  • Cipondoh, Tangerang, Banten
berita
Perpustakaan Idaqu Terima Tiga Set Komputer dari Perpusnas

Perpustakaan Idaqu Terima Tiga Set Komputer dari Perpusnas

Perpustakaan Institut Daarul Qur’an Jakarta (Idaqu) mendapatkan bantuan sarana dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia. Adapun bantuan yang diberikan berupa tiga set Komputer sekaligus dengan Software didalamnya.

Pemberian tiga set Komputer ini merupakan hasil dari pengajuan yang dilakukan oleh tim perpustakaan Idaqu. Taryono, M.Pd. selaku Ketua Perpustakaan mengucapkan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada Perpusnas. 

“Terimakasih kepada Perpustakaan Nasional yang sudah mempercayai kami dan sudah memberikan fasilitas berupa tiga set komputer yang akan sangat bermanfaat sekali bagi perpus Idaqu,” ucap Taryono.

“Alhamdulillah Komputer yang sampai sudah dibuka dan dicek, komputer dalam kondisi baik dan didalamnya sudah ada software penunjang kebutuhan perpustakaan,” jelas Taryono.

Nantinya tiga set Komputer tersebut akan digunakan sebagai fasilitas Perpustakaan Idaqu, contohnya digunakan mahasiswa untuk mencari referensi dan Komputer operasional untuk operator staff perpus.

Tags: Idaqukampusnasionalperpustakaantangerang

615 Views

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *